res

Ketua PGRI , Camat dan Kapolsek Buka Konferensi PGRI Huu - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Hari Anti Korupsi Sedunia

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Pengukuhan "Kencana"; Bupati:" Minimalir Dampak Bencana!"

24 Januari 2021

Ketua PGRI , Camat dan Kapolsek Buka Konferensi PGRI Huu



Dompu- Cakrawalaonline, Ketua PGRI Kabupaten Dompu Asrulriadin S,Pd, Camat Huu diwakili Wahidin S,sos, dan Kapolsek Hu,u yang di wakili Aiptu Sarifudin, membuka konferensi PC PGRI Kecamatan Hu,u yang ke XXII periode 2021_2026, kegiatan tersebut dipusatkan di SMP 4 Huu Dusun waworoy  Desa Cempi Jaya Kecamatan Huu, Kabupaten Dompu.

    

Konferensi PC PGRI tak jauh dari anggaran Dasar dan anggaran rumah tangga, AD/ART , ketua PGRI Kabupaten Dompu Asrulriadin S,Pd melalui kata sambutan bahwa organisasi PGRI milik semua insan guru SD,SMP dan SMA ujarnya.

   

Asrulriadin S,Pd mengajak pengurus baru PGRI agar bisa membangun organisasi melalui paradigma yang mengacu pada D/ART,  saling bahu membahu, mengoreksi, mengisi kekurangan - kekurangan demi terwujudnya organisasi yang bermartabat dan profesional.

   

Camat Hu,u diwakili Wahidin S,sos, dalam kata pembinaan sebagai dewan pembina tingkat Kecamatan Huu mengungkapkan, eksistensi PGRI sebelumnya wadah organisasi memiliki Marwah dan martabat yang relatif baik , sepuluh tahun terakhir PGRI semrawut ? , Dalam kata pembukaan konferensi camat menegaskan agar pengurus baru terpilih , jadilah PGRI yang " amanah " bermartabat akan menjadikan organisasi yang mendobrak dunia pendidikan yang lebih baik di masa akan datang ujar Wahidin S,sos di aula SMP 4 Huu Sabtu 23/1/21.

   

Kapolsek Huu melalui pejabat yang mewakili Aiptu Sarifudin mengharapkan agar kegiatan konferensi menjalankan amanat UU dan AD/ART, sehingga melahirkan PGRI, yang amanah dan taat kepada aturan pemerintah di tengah covid 19. 

    

Pelaksanaan konferensi  PC PGRI tetap mematuhi protokoler kesehatan mencuci tangan menjaga jarak , memakai masker, dan menjaga kerumunan masa tutur Aiptu Sarifudin.

    

Memasuki tahapan pemilihan pengurus PC PGRI Huu, momentum sejarah baru di dunia organisasi tidak berbelit Belit membuang energi ahirnya pemilihan secara aklamasi. 

   

Atas dasar kesepahaman, kesepakatan , hati nurani keterbukaan, rasa empati yang tinggi, jauh dari ego , bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh ungkapan seluruh ranting kecamatan Huu , ahirnya melahirkan orang orang yang berasas 3 D, Amirudin S,Pd Syafrudin S,Pd, Saharudin di S,Pd Ketua , wakil ketua dan sekretaris (Zun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar