Taput-Cakrawalaonline,Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan, M.Si bersama Kapolda Sumut Panca Putra Simanjuntak, Kabinda Sumut Bridjen TNI Asep Jauhari didampingi Kasatpol PP Taput Rudi Sitorus, Kadis Kesehatan Alexander Gultom SKM, M.KM, Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, S.E dan Wakil Humbang Hasundutan Oloan Paniaran Nababan, SH, MH hadiri apel gelar pasukan dalam rangka persiapan pengamanan VVIP kunjungan kerja Presiden RI Ir. Joko Widodo beserta rombongan di Kabupaten Tapanuli Utara, Bertempat di lapangan Silangit Kabupaten Tapanuli Utara (Selasa, 01/02/2022).
Apel gelar pasukan yang dipimpin oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin selaku panglima komando tugas gabungan terpadu pengamanan VVIP dalam sambutannya mengatakan tujuan diselenggarakan apel gelar pasukan pengamanan ini adalah untuk menegaskan komitmen tugas dan mengecek secara fisik tentang kesiapan personel maupun materiil yang akan dilibatkan dalam pengamanan VVIP.
Disamping itu juga untuk mengetahui secara langsung tentang keadaan dan hambatan yang dihadapi setiap satuan yang mendapat tugas dan tanggung jawab pengamanan mulai dari kedatangan, selama berlangsungnya kunjungan sampai dengan kepulangan presiden Repulik Indonesia," ucap Pangdam.
Pangdam berharap, para prajurit TNI-Polri dan personel instansi terkait yang terlibat dalam pengamanan ini, dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan maksimal dan profesional.
Dengan Komandan Upacara Dandim 0210 TU Letkol Inf Hari Sandra, Apel tersebut diikuti oleh personil TNI AD, TNI AU, Brimob Poldasu, Sabara Polda Sumut, Polres Taput, Polres Humbahas, Satpol PP Taput, Satpol PP Humbang, Dinkes Taput dan Humbang. Denkesya 01.04.02 Sibolga. Panji Simanungkalit
Tidak ada komentar:
Posting Komentar