res

Ketua DPRD, Bupati dan Kapolres Dompu, Kunjungi Korban Pembacokan di RSUD Dompu - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Hari Guru Nasional

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Masa Kampanye Berakhir, Ketua KPU : Jangan Golput, Beta Tu TPS

25 Mei 2022

Ketua DPRD, Bupati dan Kapolres Dompu, Kunjungi Korban Pembacokan di RSUD Dompu



Dompu, NTB, Cakrawalaonline, Sebagai wujud kepedulian dan keprihatinan  serta kebersamaan terhadap keluarga besar terhadap Kepolisian Republik Indonesia. Ketua DPRD Dompu Andi Bachtiar A.MD Par, Bupati Dompu Kader Jaelani bersama Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat,  SIK, menjengok,  Briptu Ari Laswardi yang tengah dirawat di RSUD Dompu.





Kunjungan orang-orang pertama di Bumi Nggahi Rawi Pahu ini didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Dompu, Ny. Alma Hidayat, Kasi Propam Polres Dompu dan Danki Brimob Bataliyon II Kompi C pada Selasa (24/5/2022) pagi.




Briptu Ari Lazuardi merupakan personel Brimob yang sebelumnya menjadi korban tindak pidana penganiayaan secara bersama- sama dan pengroyokan oleh satu keluarga di Kecamatan Manggelewa beberapa hari lalu. Akibanya, Briptu Ari Laswardi mengalami luka robek di bagian kaki karena dibacok.




Kapolres Dompu mengatakan, kunjungan tersebut bertujuan untuk memberikan semangat serta doa kepada anggota yang sedang sakit, mudah - mudahan  agar diberikan kesembuhan sehingga dapat kembali melaksanakan tugas sebagai pengayom, pelindung, masyarakat.

   Sementara tersangka Pelaku penganiayaan sudah di amankan dan sedang di proses pemeriksaan guna kepentingan penyelidikan.

    Kapolres Dompu berpesan pada  keluaraga korban agar bersabar dan menahan diri berikan kesempatan pihak penegak hukum dan percaya kepada kepolisian. Atas kunjungan ketua DPRD, Bupati dan Kapolres, pihak keluarga korban mengucapkan terimakasih dan penghargaan , mudah mudahan proses hukum segera selesai .(z)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar