Biro DIY Gunungkidul Cakrawalamerdeka.com - Ketua Paguyuban Carik segunungkidul adalah Muharyanto yang juga sebagai carik kalurahan Giriharjo Panggang Gunungkidul DIY. Demikian saat wartawan menemui Muharyanto pada Senin 16 Januari 2023 di balai kalurahan Giriharjo Kapanewon Panggang.
Dalam pertemuanya dengan dua wartawan Sabar dari Media Cakrawalamerdeka.com dan Siti Marfuah dari Media Rakyat.co.id carik mengungkapkan bahwa dalam paguyuban carik saat ini terasa aman dan kondusif. Pada awal tahun 2023 ini semua kegiatan di pemerintahan kalurahan belum ada kegiatan yang sifatnya diluar pelayanan masyarakat. "Ya singkatnya saat ini pemerintah kalurahan sedang menunggu pencairan Dana Desa yang jumlahnya tiap tiap kalurahan berkisar satu milyar itu.",ungkap Muharyanto carik Giriharjo.
Selain itu diakui bahwa jabatan Carik adalah merupakan orang nomor dua setelah lurah. Jadi pola gerak carik juga harus sesuai tugas pokok dan fungsinya. Menurut Muharyanto bila semua tugas atau pekerjaan yang berkaitan dengan birokrasi itu dikerjakan sesuai tupoksinya akan lancar semua tugas dalam lingkungan SKPD Masing masing.
Dalam sisi lain diakui bahwa untuk pemberdayaan tiap pamong kalurahan tetap diberdayakan, hal itu supaya kedepannya pamong mampu meningkatkan kualitas kerja sesuai kewenangannya.
Muharyanto selaku ketua Paguyuban Carik mengajak bahwa tugas yang diemban Carik dilaksanakan sesuai kemampuan dan sesuai tugas pokok dan fungsinya. Kalo hal tersebut mampu dilaksanakan dengan tertip sehingga semua tugas tidak jadi pekerjaan rumah atau PR. Dengan demikian kerja Carik mampu mermbuat ketenangan dalam lingkungan kerja di wilayah kerja di Kalurahan tersebut. (Sab)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar