Grobogan-Cakrawalaonline, Pejalan kaki seorang nenek berumur 65tahun tersambar KA barang di perlintasan Kedungjati-Tanggungharjo KM 26+5 pada senin 30 Januari 2023 siang.
Korban bernama Wagiyem warga Desa Sugihmanik, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Nenek wagiyem diketahui berjalan diarea terlarang untuk pejalan kaki umum.
"Sudah ada peringatan, Korban tetap berjalan kaki di rel dan ahkirnya tersambar kereta api" ucap Ixfan.
"informasi dari masinis sarana tidak terganggu dan masinis melanjutkan perjalanan" Lanjutnya Ixfan saat dihubungi melalui ponsel.
Sementara itu Kapolsek Tanggungharjo AKP Winarno, mengatakan berdasarkan keterangan dari saksi yang mengetahui, korban saat itu sedang berjalan pulang usai bertani dikawasan hutan setempat.
"Korban berjalan kaki direl dan tidak mendengar ada KA lewat" ucap Winarno. SA: TribunJateng
Tidak ada komentar:
Posting Komentar