Dalam foto yang viral, terlihat wanita itu sudah menyiapkan segala persiapan pernikahan ala prajurit.
Kisah ini diungkap oleh akun TikTok @akunviral4.
Seorang wanita cantik disebut menjadi korban penipuan TNI gadungan. Mirisnya wanita tersebut sudah hingga melaksanakan foto prewedding ala prajurit TNI.
Dalam unggahannya, disebutkan ada sosok pria yang mengaku sebagai prajurit TNI Angkatan Udara (AU) berpangkat Sersan Dua yang bertugas di Lanud Sulaiman Bandung. Penipuan tersebut terbongkar setelah foto pria tersebut dan kekasihnya viral di media sosial.
TNI gadungan ini diketahui bernama Maulana Saepul. Sebelumnya kekasihnya kerap mengunggah momen bersama Saepul. Tampak Saepul kerap mengenakan pakaian TNI palsu miliknya.
Warganet yang mengetahui beredarnya video prajurit TNI gadungan mengajak wanita foto studio, segera menghujani kolom komentar dengan berbagai tanggapan.
Beberapa dari mereka mengaku kasihan dengan wanita yang diajak foto studio karena ia tidak menyadari bahwa pria di sebelahnya berpura-pura menjadi prajurit TNI.
Saat dikonfirmasi, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda Kisdiyanto menegaskan, foto prajurit TNI bersama gadis yang disebutkan pada unggahan tersebut adalah benar prajurit gadungan. Sejauh ini, pihaknya masih melakukan pencarian terhadap prajurit gadungan yang terpampang di medsos tersebut.
"Yang bersangkutan adalah prajurit gadungan, saat ini sedang dicari untuk diproses hukum," kata Kisdiyanto kepada Kompas.com, Jumat (17/2/2023).
Saat disinggung perihal detail identitas prajurit TNI gadungan tersebut, pihaknya mengaku masih mendalami. SA : Wartakota
Tidak ada komentar:
Posting Komentar