Dompu - Cakrawalaonline, elaku Aparat Teritorial yang bertugas di wilayah dan sekaligus bertanggung jawab penuh terhadap Kamtibmas di Desa Bina'anya, Babinsa Desa Songgajah Koramil 1614-02/Kempo Serma Umar, rutin melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan monitoring wilayah bersama dengan mitranya Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa Songgajah setempat guna melaksanakan silaturahmi dengan warga di Dusun Ruhu Ruma Desa Songgajah, Minggu (07/04/2024) Pukul 09.30 Wita.
Dalam kegiatan Komsosnya kali ini Babinsa sedikit menyampaikan kepada warga bina'anya yang ada agar tetap membina dan menjaga persatuan dan kesatuan di antara sesama warga. Perlu di ketahui bersama bahwa warga yang berdomisili di Desa Songgajah ini bahwa komunitasnya dominan pendatang semua yang terdiri dari berbagai macam suku, diantaranya seperti Suku Bima, Suku Bali, Suku Jawa dan juga Suku Sasak Lombok.
Pada kesempatan tersebut, Babinsa juga menghimbau kepada warga binaanya agar kebersamaan dan toleransi yang selama ini kita bina dengan baik agar selalu di jaga dan terpelihara guna kenyamanan dan kerukunan bersama. Walaupun berbeda suku dan ras, kita harus tetap bersama dan bersatu padu dalam bingkai kebersamaan yang utuh, terangnya.
*(Pendim1614)*
Tidak ada komentar:
Posting Komentar