res

Polres Lahat melaksanakan pengamanan dan pengawalan Aksi Unjuk Rasa - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Hari Anti Pers Nasional 2025

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Aglomerasi, Strategi Polda Jateng Amankan Mudik Lebaran 2025*

10 Maret 2025

Polres Lahat melaksanakan pengamanan dan pengawalan Aksi Unjuk Rasa


 

Lahat, Cakrawala Online -Polres Lahat melaksanakan pengamanan dan pengawalan Aksi Unjuk Rasa Damai di pimpin Pengendali AKP.Gunawan , 

Adapun  dari Team Adpokasi Perangkat Desa yang dipimpin  Sdr Lidyawati. 


Peserta Aksi terlebih dahulu melakukan orasi didepan kantor  Bupati Lahat, dengan penjagaan dari Polres Lahat dan Sat Pol PP Pemda Lahat, 

kemudian massa di terima oleh  Wakil Bupati Kabupaten Lahat, Widia Ningsih.SH.MH, yang didampingi oleh  Badan Insfektorat Kab. Lahat.


Dengan kehadiran Wakil Bupati ditengah orasi sedikit meredakan suasana yang sebelumnya para pengunjuk rasa sempat melakukan pembakaran ban di lokasi depan Kantor Bupati Lahat. 


Tuntutan para aksi pengunjuk rasa tersebut menuntut Bupati Lahat untuk segera memberikan sanksi berat dan menerintahkah inspektorat untuk melimpahkan hasi audit yang terdapat tindak pidana korupsi kepada Aparat Penegak Hukum.



Mendapati hal itu, Widia Ningsih meminta kepada para pendemo untuk tidak bertindak anarkis serta merusak fasilitas sekitar dan unjukrasa yang santun, namun dirinya berkomitmen, masa kepemimpinan Bursah Dan Widia, segala bentuk KKN akan diberantas tanpa pandang bulu dan sesuai dengan regulasi hukum yang berlaku di NKRI.



Kita akan bertindak sesuai regulasi dan perundang-undangan, apalagi peristiwa ini terjadi pada masa bupati sebelumnya, dan saya sempat mendengar adanya perangkat desa yang menang PTUN, dan kami berjanji akan kita selesaikan dengan pihak terkait," sampai Widia didepan para orasi. 


Wakil bupati lahat Menyampaikan kepada unjuk rasa  salam dari pak Bupati, beliau mewakilkan kepada kami, dan beliau mengerti apa yang dirasakan oleh kawan-kawan, karena pak bupati adalah seorang aktifis.juga Tegasnya.


Setelah itu, Widia terlihat langsung berjabat tangan satu persatu terhadap para peserta aksi.


Selama kegiatan Aksi Unjuk Rasa berjalan dengan aman tertib dan terkendali. 


Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat, Aiptu Lispono SH. Vr - Sumber :( Akril Achmad.)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar